Pengasuh Pondok Panyeppen Tegaskan : TOKO KOIM MWR Hadir Berikan Kemaslahatan Pada Ummat

Pamekasan, Ahad (21/11/2021) digelar peresmian pembukaan toko KOIM MWR Cabang 09 Ketapang Sampang. 

Acara tersebut dihadiri oleh Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Ulum Panyeppen RKH. Abd. Majid Muddatstsir, RKH. Khairul Wafa Wafir dan Pengurus Yayasan Al-Miftah. 

Dalam sambutannya RKH. Khairul Wafa Wafir menyampaikan “Hasil dari KOIM itu disumbangkan untuk ummat, bukan untuk memperkaya KOIM. Saat ini hasil dari KOIM masih di sumbangkan ke Pondok Pesantren Miftahul Ulum Panyeppen Palengaan dan Pondok Pesantren Miftahul Ulum Kaliglagah Jember.”

Lebih dari itu Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Alumni Santri Sidogiri Pamekasan tu juga menyampaikan,

“Pembukaan KOIM ini untuk kemaslahatan ummat, karna dari segi harga Insya Allah jauh lebih terjangkau. Toko KOIM MWR ini bukti nyata bahwa pelajaran akad jual beli di pondok tidak sia-sia sejak dulu. Karena sekarang ini adalah bukti nyata di lapangan”. Ungkapnya. 

Sebagai informasi pra acara pembukaan dan peresmian dilaksanakan khotmil quran dihadiri oleh R. Muhammad Bin Badruddin Pengasuh Pondok Pesantren Sumber Kebun Ketapang Sampang. 


Post a Comment

0 Comments